Kamis, 03 Desember 2020

Deteksi Dini Bencana Banjir, Babinsa Trimulyo Pantau Tanggul Sungai

 


 

Demak - Curah hujan yang semakin tinggi di wilayah Kabupaten Demak membuat para Babinsa Koramil 10/Guntur Kodim 0716/Demak semakin meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya bencana alam terutama banjir.

 

Seperti yang dilakukan Babinsa Trimulyo, Sertu Amin Solikhin yang mengecek tanggyl sungai yang berada di wilayah binaannya, sebagai langkah awal dalam pendeteksian terjadinya bencana banjir, Kamis (03/12/2020).

 

Sertu Amin mengatakan, wilayah Kecamatan Guntur yang terdapat sungai dengan aliran air yang cukup tinggi membuat semua pihak harus waspada manakala terjadi hujan dengan instensitas yang tinggi.

 

“Jika hujan turun terus menerus, tidak menutup kemungkinan air sungai akan meluap ke permukiman warga. Untuk itu, kita harus tetap waspada,” katanya.

 

Terpisah, Danramil 10/Guntur Kapten Cba Haryono menegaskan bahwa dirinya memerintahkan seluruh Babinsanya untuk terjun langsung ke lapangan guna memantau situasi dan kondisi wilayah. Terutama saat terjadi hujan lebat, yang memungkinkan terjadinya banjir.

 

“Kami imbau warga lebih berhati-hati dan waspada apabila curah hujan kembali tinggi yang dapat menyebabkan meluapnya air sungai ke permukiman,ucapnya.

 

Haryono juga meminta para ujung tombak TNI-AD ini untuk memberikan imbauan kepada warga masyarakat, agar selalu mewaspadai terjadinya banjir. Dan juga melakukan komunikasi dan koordinasi dengan sejumlah unsur terkait dalam upaya antisipasi terjadinya banjir.

 

 

 

 

 

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog