Senin, 18 Juli 2022

Selain Pemantauan Wilayah Babinsa Laksanakan Pendataan Warga Stunting Di Desa Binaan.


Jepara - Babinsa Desa Kaliombo anggota Koramil 04/Pecangaan Serda Ahid melaksanakan pemantauan wilayah dilanjutkan komsos serta Monitoring dan pendataan Stanting di Desa Kaliombo Kecamatan Pecangaan, Selasa (19/7/2022).

Kegiatan pemantauan wilayah yang dilaksanakan oleh Babinsa ini merupakan tugas sebagai aparat kewilayahan guna menjaga kondisifitas desa binaannya agar tetap kondusif.

Selain melaksanakan Pemantauan wilayah Serda Ahid juga melaksanakan komsos dan pendataan bagi warga dan balita stunting yang ada di wilayah desa binaan.

Tujuannya yaitu untuk mengetahui perkembangan potensi dan karakter suatu wilayah, serta menghimbau agar  perkembangan situasi pandemi yang berkembang saat ini agar segera dapat di atasi.

Babinsa menyampaikan bahwa kegiatan tersebut guna melaksanakan temu cepat, lapor cepat setiap ada kejadian dan permasalahan yang terjadi di wilayah binaan.

Harapannya semua permasalahan dapat segera teratasi dan di tangani secara tepat dan cepat tanpa menimbulkan permasalahan yang berkembang.

 

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog