Selasa, 15 Februari 2022

Danramil 11/Tahunan Bersama Forkopimcam Tinjau Serbuan Vaksinasi



Jepara – Danramil 11/Tahunan Kapten Inf Mashudi bersama Forkopimcam Tahunan melakukan peninjauan dan pemantauan vaksinasi bagi warga lansia maupun masyarakat umum di wilayah Desa Mantingan, Kecamatan Tahunan. Kemarin (15/2/2022). 

Kegiatan serbuan vaksinasi ini dilakukan di Gor Desa Mantingan, dan diikuti sebanyak 44 orang lansia serta 277 orang masyarakat umum, sedangkan petugas vaksinasi dari Puskesmas Kecamatan Tahunan yang dipimpin oleh dr. Brahmana. 

Dimana dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini dilakukan dengan tujuan untuk memaksimalkan pencapaian target dalam mendukung percepatan vaksinasi program pemerintah di wilayah Kabupaten Jepara. 

Saat ditemui, Danramil 11/Tahunan Kapten Inf Mashudi mengatakan kegiatan peninjauan dan pemantauan ini dilakukan guna melihat langsung pelaksanaan vaksinasi dalam memaksimalkan guna mencapai target serta tercapainya kekebalan komunal bagi masyarakat. 

“Kami mengharapkan dengan kegiatan vaksinasi ini dapat memaksimalkan pencapaian target serta mendukung program pemerintah Kabupaten Jepara,” kata Danramil. 

Lebih lanjut, Danramil 11/Tahunan menyampaikan program serbuan vaksinasi terus dimaksimalkan dalam dosis ke II ini guna mencapai target serta tercapainya kekebalan komunal bagi masyarakat.   

“Kami mengajak kepada masyarakat semua, khususnya warga yang ada di wilayah Kecamatan Tahunan ini termasuk bagi lansia turut mendukung program pemerintah  dan tidak takut untuk di vaksin,” ujar Danramil. 

Dalam pelaksanaan vaksinasi ini juga turut dihadiri Petinggi Desa Mantingan Muhamad Syafii, KBO Lantas Iptu Retno, Bidan Desa Ibu Eni Pujiati, Satpol PP Kecamatan Tahunan Sukono, Ketua FKD Desa Mantingan Syaiful Ashari, Satgas Covid Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Mahasiswa KKN UNISNU. (Pendim 0719/Jepara).

 

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog