Jepara - Danramil 06/ Welahan Kapten Inf Tri Yuli S bersama Babinsa Desa Kalipucang Kulon Serma Sugiharto menghadiri acara Sosialisasi PENGISIAN PERANGKAT DESA Tahun 2022 Desa Kalipucang Kulon Kecamatan Welahan, kamis (13/1/2022).
Tutur
hadir dalam sosialisasi pengisian perangkat desa Camat Welahan yang di wakili
Sekcam Welahan Ibu Umrotun, Danramil 06/ Welahan Kapten Inf Tri Yuli S, Kapolsek
Welahan AKP Susiyanto ,Petinggi Kalipucang Kulon Khusnul Yazid, Babinsa Kalipucang Kulon Serma Sugiharto, Bhabinkamtibmas
Kalipucang Kulon Aipda Dading A, Perangkat Desa Kalipucang Kulon, Ketua RT se
Desa Kalipucang Kulon, Karang taruna Desa Kalipucang Kulon.
Sosialisasi
pengisian Perangkat Desa bertujuan untuk mengisi kekosongan Seksi Pelayanan (
Mudin) yang mengemban tugas dan jabatan
yang di berikan sesuai dengan wilayah yang ada karena wilayah di desa
kalipucang Kulon cukup luas, membentuk panitia dan mengatur pencalonan sesuai
dengan prosedur yang ada dengan seleksi dan tes tes untuk mencapai kelulusan,
agar bisa menjalankan sesuai dengan tugas dan fungsi jabatan yang di amanahkan
yang berada di wilayah desa Kalipucang Kulon.
Dalam
kegiatan tersebut dilaksanakan sosialisasi dan tanya jawab kepada para calon
dan tamu undangan yang lain mengenai syarat sahnya untuk menjadi calon
perangkat desa Kalipucung Kulon Kecamatan Welahan.
Selain
itu kegiatan ini terlaksana dengan menggunakan prosedur protokol kesehatan yang
ketat serta selama sebelum dan sesudah kegiatan para tamu dipersilahkan untuk
mencuci tangan terlebih dahulu.
Maksud
dan tujuan dari kegiatan ini untuk melengkapi struktur organisasi pemerintahan
Desa Ngadikerso.
“Harapan
dari kami dengan adanya kegiatan ini kedepan para calon perangkat desa lebih
mempersiapkan diri untuk menjabat bila nanti terpilih serta lebih mengedepankan
kepentingan warganya dan untuk membangun Desanya,” Pungkas Danramil.
0 Comments:
Posting Komentar