Jepara-Babinsa Desa Clering Koramil 12/Donorojo Sertu Sunarwi melaksanakan sosialisasi kepada Suyanto Pengrajin Batu bata di Dukuh Gandik Desa Clering Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara,Jumat 20/8/2021.
Dengan dibantu oleh Kamituo Adit,Babinsa melaksanakan
Komsos tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan
sehari-hari kepada Suyanto selaku
pengrajin Batu Bata yang sudah terkenal dan sudah diakui hasil olahan batu
batanya oleh warga masyarakat sekitar.
Sehingga pentingnya penerapan protokol kesehatan dan
tetap rajin cuci tangan,memakai masker jika keluar rumah,tidak berkrumun dan
tidak keluar rumah jika tidak berkepentingan mendesak dikira perlu diterapkan
karena untuk menjaga diri agar tidak tertular dengan virus Covid-19,Ucap
Babinsa kepada Suyanto
Dikarenakan Banyak masyarakat sekitar yang datang dan
pergi ketempatnya untuk memesan dan membeli batu bata hasil produksinya
sehingga dikawatirkan dari situlah kasus penularan Covid bisa terjadi.Sehingga
Babinsa memberikan Komsos kepada Suyanto agar tetap menerapkan protokol
kesehatan secara ketat.
Sertu Sunarwi menjelaskan bahwa tujuan kegiatan komsos
ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa kewarganya dimasa pandemi Covid-19 agar
tidak terkonfirmasi dengan wabah virus tersebut serta dapat memutus rantai
penyebaran di Desa Clering Kususnya.
0 Comments:
Posting Komentar