Minggu, 17 Oktober 2021

Pengamanan Dan Pendampingan Suntik Vaksin Bagi Siswa SMA Se-Kecamatan Kedung Di Puskesmas Kedung I Oleh Babinsa.


Jepara - Guna menyukseskan program Vaksinasi Dosis I Bagi Siswa SMA se kecamatan Kedung di masa Pandemi Covid-19,Babinsa Desa Bulak Baru Koptu A Cholik selalu membantu melaksanakan Pendampingan serta pengamanan Vaksinasi oleh Puskesmas Kedung I.

 

Dalam pendampingan pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan di Puskesmas Kedung I Desa Bugel , Kecamatan Kedung,Minggu (17/10/2021).

 

Babinsa Koptu  A Cholik selalu memonitor jalannya kegiatan vaksinasi bagi siswa-siswi demi menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan kegiatan tersebut agar memberi rasa aman dan nyaman bagi para pelajar.

 

Pada Kesempatan ini Babinsa  mengatakan, pemberian vaksin merupakan upaya untuk membantu pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19 dan mempercepat program vaksinasi bagi pelajar yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah.

 

“Dalam pendampingan terhadap kegiatan Vaksinasi merupakan bentuk kepedulian TNI AD Khususnya jajaran Kodim 0719/Jepara, selain itu juga bentuk tanggung jawab dan kewajiban dalam ikut mendukung pencegahan dan penanggulangan penyebaran Covid-19 yang saat ini masih belum berakhir,” ungkap Koptu A Cholik.

 

Lebih lanjut dikatakannya, untuk mendapatkan suntikan Vaksinasi Covid 19, ada tahapan pemeriksaan data, skrining atau pemeriksaan singkat bagi Siswa dan siswi dan setelah dinyatakan lolos ataupun tidak ada kendala baru bisa mendapatkan vaksin Covid-19 Dosis I.

 

“Sangat di harapkan peran serta dan kesadaran seluruh siswa siswi untuk bersama-sama menghentikan penyebaran Virus mematikan ini, agar kita dapat kembali bangkit dan memulihkan keadaan,” Ucap Babinsa.

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog