Jepara - Terkait Pandemi Covid-19 yang masih melanda di wilayah Kabupaten Jepara.
Petugas gabungan terus berupaya melakukan imbauan kepada masyarakat agar masyarakat mendisiplinkan diri dalam menerapkan protokol kesehatan.
Seperti halnya yang dilakukan oleh petugas gabungan TNI-Polri dari Koramil 12/Donorojo bersama Polsek Donorojo saat melaksanakan operasi yustisi ke wilayah seputaran Kecamatan Donorojo. Sabtu (9/10/2021).
Dalam kegiatan tersebut petugas gabungan TNI-Polri menyambangi masyarakat saat melakukan aktivitas di luar rumah.
Petugas gabungan terus memberikan edukasi serta imbuan kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan salah satunya dengan menggenakan masker.
"Kegiatan ini kami lakukan agar masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran dari pemerintah supaya masyarakat terhindar dari penyebaran Covid-19," kata Koptu Kenang anggota Koramil 12/Donorojo.
Selain mengingatkan masyarakat terhadap protokol kesehatan petugas juga membagikan masker kepada masyarakat.
Lebih lanjut, kegiatan seperti akan rutin dilakukan oleh petugas gabungan guna menciptakan wilayah Donorojo terhindar dari penyebaran Covid-19.
"Sesuai dengan petunjuk dari Komando Atas, kami akan terus melakukan edukasi dan sosialisasi protokol kesehatan kepada masyarakat," pungkasnya. (Pendim 0719/Jepara).
0 Comments:
Posting Komentar