Kamis, 04 Maret 2021

Mencegah Penularan Covid-19, Babinsa Patroli Posko PPKM Mikro Diwilayah Binaan.

 



 

Jepara - PPKM Mikro di wilayah Kecamatan Keling terus digalakkan. Selain mengoptimalkan peran RT/RW, aparat gabungan juga melakukan kegiatan protokol kesehatan secara humanis oleh aparat kewilayahan bersama instansi pemerintah salah satunya mensosialisasikan secara langsung kepada masyarakat.

 

Seperti yang dilakukan Serka Sumindar bersama Satgas PPKM Mikro sedang melaksanakan patroli diwilayah binaan serta mensosialisasikan protokol kesehatan yang bertempat di Desa Jlegong Kecamatan Keling. Jum’at (5/3/2021).

 

Babinsa desa Jlegong mengatakan, PPKM Mikro di Desa Jlegong sejauh ini dilakukan dengan ketat, instansi terkait juga melakukan pengetatan di wilayah desa binaan. Pihaknya meminta masyarakat untuk selalu menerapkan disiplin protkol kesehatan 4M yang meliputi memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air mengalir, menghindari kerumunan dan menjaga jarak.

 

“Upaya pencegahan memerlukan kesadaran diri terlebih dukungan dari lingkungan keluarga untuk saling mengingatkan akan pentingnya protokol kesehatan. Untuk itu tim gabungan mengajak semua pihak termasuk masyarakat agar selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat” ujar Babinsa.

 

Lebih lanjut, Babinsa berharap kepada warga binaannya agar lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, terutama dalam menggunakan masker. Selama PPKM Mikro kami akan terus bagikan masker kepada masyarakat. pungkas Babinsa.

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog