Rabu, 24 Maret 2021

Dengan Komsos dapat Mempererat Hubungan Keakraban Antara Babinsa dengan Warga Desa Binaan

Jepara - Membangun keakraban dengan warga binaan merupakan salah satu  tugas yang harus diwujudkan oleh Babinsa. Salah satunya dengan cara mewujudkannya  Komunikasi Sosial (Komsos) guna menciptakan keharmonisan serta kekompakan antara Babinsa dengan warga binaannya, kegiatan inilah yang dilakukan oleh Serma Rudi Babinsa Desa Gelang Koramil 08/Keling kodim 0719/Jepara dalam membangun keakraban serta kebersamaan dengan warga binaannya, Kamis (25/03/2021).

Serma Rudi mengatakan bahwa kegiatan komsos yang dilakukan ini  merupakan cerminan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, khususnya Babinsa kepada warga masyarakat di wilayah binaannya dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan baik kondisi sosial, Geo Demografi.

“Dengan adanya interaksi dan komunikasi antara Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dengan  Rakyat”, ujarnya.

Selain itu, ia juga mengajak atau menghimbau masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan desa dan menghidupkan kembali kegiatan Siskamling dan ronda malam, hal ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan meningkatkan kewaspadaan untuk mewujudkan ketentraman dan keamanan desa apalagi saat ini masih adanya Pandemi Covid-19, sehingga adanya siskamling kita bisa memonitor warga yang keluar masuk ke desa sehingga kita bisa mencegah secara dini penularan Covid-19, pungkas Serma Rudi.

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog