Jepara - Para Babinsa Koramil di jajaran Kodim 0719 Jepara, masih memasang pamflet imbauan protokol kesehatan covid-19 di tempat-tempat yang menjadi pusat kerumunan masyarakat seperti pertokoan, pasar, minimarket atau pusat perbelanjaan, tempat ibadah, hari ini Serma Rudianto selaku Babinsa desa Jebol koramil 05/Mayong sedang beraksi.
Kapten
Infanteri Ngadino selaku Danramil 05
mayong menuturkan, pemasangan pamflet merupakan instruksi dari Pangdam IV
Diponegoro sebagai edukasi di ruang publik di wilayah desa binaan masing-masing
Babinsa di jajarannya.
“Pamflet
imbauan patuh Prokes itu dipasang di pintu-pintu masuk atau tempat-tempat yang
mudah dibaca orang,” ungkapnya, jum’at (4/6/2021).
Lanjutnya,
pamphlet juga sangat efektif sebagai imbauan
bagi masyarakat melalui tulisan.
“Warga
memang harus terus kita ingatkan agar tidak terpapar virus corona, sehingga
mata rantai penyebarannya dapat terputus,” tandas Serma Rudianto.
0 Comments:
Posting Komentar