Jumat, 16 April 2021

Tingkatkan Sinergitas Babinsa Komsos Dengan Perangkat Desa

jepara - Anggota Koramil 06/Welahan Babinsa Desa Teluk Wetan Kopda Nicky melaksanakan komsos dengan Perangkat Desa guna mencari informasi situasi dan kondisi di wilayah desa binaan dan mensosialisasikan Covid 19 di Balai Desa Teluk Wetan Kecamatan Welahan, jum’at (16/4/21).

Babinsa mengatakan komsos ke kantor desa ini dalam rangka menajalin komunikasi sosial dengan perangankat desa  sekaligus meningkatkan sinergitas dalam melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di desa binaanya.

lebih lanjut kopda Nicky menyampaikan tentang situasi dan kondisi wilayah khususnya perkembangan Covid 19 yang semakin meningkat di wilayah Kabupaten Jepara serta mengadakan Sosialisasi dan penanganan guna membantu dalam pelaksanaan penerapan Protokoler Kesehatan dan juga bertukar informasi yang berkembang di wilayah desa binaan dalam rangka deteksi dini dan cegah dini. diharapkan kepada masyarakat apabila ada perkembangan situasi segera melaporkan kepada Babinsa

karena hal ini di butuhkan kerjasama yang baik antara Babinsa dengan pemerintah desa setempat guna mencapai hasil yang maksimal dalam upaya pencegahan virus covid-19 ini.

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

SUBCRIBE US

YOUTUBE

SINERGITAS TNI-POLRI

Computer Man

Label

Arsip Blog